Semarak HUT ke-80 RI, Kota Payakumbuh Gelar Pawai Alegoris dan Pembangunan

Payakumbuh-Masih dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia (RI), Kota Payakumbuh menggelar Pawai Alegoris dan Pembangunan pada Selasa (19/08/2025).

Ketua Panitia Pawai Alegoris Dasril dalam laporannya menyampaikan peserta Pawai Alegoris Hut ke 80 RI ini diikuti siswa-siswi SD/SMP/SMA/SLTA dengan 115 kontingen dan 1 drumband dari Denzipur yang nantinya akan menampilkan Nyanyian Prajurit Berani Mati.

“Pawai ini dimulai dari Gelanggang Kubu Gadang, lalu Melewati Labuah Basilang terus ke arah Pasar Atas Bawah Kanopi sampai finishnya di depan Kantor Pos Payakumbuh,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan kepada peserta kontingen dan masyarakat bahwa Pawai Alegoris ini tidak ada penilaian juri namun cukup dinilai oleh masyarakat.

“Nanti dinilainya saat lomba HUT Kota Payakumbuh di Desember mendatang, acara ini khusus untuk memeriahkan acara HUT RI saja,” ucapnya.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Payakumbuh Elzadaswarman sekaligus melepas kontingen Pawai Alegoris turut mengapresiasi sebesar-besarnya kepada peserta pawai dan masyarakat yang ikut memeriahkan acara pagi ini.

“Mohon maaf kepada panitia sudah berbuat yang maksimal untuk kegiatan ini, insyaAllah ke depan akan lebih baik,” ucapnya.

Ia juga menghimbau kepada seluruh kontingen pawai dikarenakan acara ini pastinya akan penuh dengan sampah yang bertebaran, sehingga diharapkan Masing-masing kontingen membawa pasukn semut untuk memilih sampah.

“Setelah ini setiap kontingen yang ada ditugaskan bawa pasukan semut, begitu seterusnya. Kita berharap dari akhir kegiatan ini sebelum maghrib agar bisa pulang ke rumah masing-masing,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *